Jelaskan tentang Hukum dagang dan Hukum adat dan sebutkan Masalah-masalah yang rnenjadi jangkauan pengadilan tata usaha ?

 on Monday, June 1, 2015  

Hukum dagang dan hukum adat
(1) Hukum dagang
Hukum dagang ialah sebuah hukum yang mengatur hubungan hukum antara manusia serta badan hukum satu sama lainnya dalam permasalahan perdagangan atau perniagaan. Berikut hal-hal yang diatur dalam hukum dagang. Hukum dagang bisa juga disebut hukum perdata dalam pengertian sempit. Van Khan berpendapat bahwa hukum dagang ialah satu tambahan hukum perdata, tambahan khsusus (lex spesialis). Hukum dagang tidaklah berdiri sendiri lepas dari hukum perdata, melainkan melengkapi hukum perdata.

(2) Hukum adat
Hukum adat ialah peraturan hukum yang tumbuh serta berkembang pada masyarakat tertentu dan hanya dipatuhi oleh masyarakat yang bersangkutan. Hukum adat biasanya merupakan perbuatan berulang-ulang terhadap hal yang sama, kemudian diterima serta disetujui oleh masyarakat sehingga bagi orang yang melanggarnya akan merasa bertentangan dengan perasaan hukum. Beberapa contoh hukum adat ialah perkawinan adat Batak berdasarkan garis keturunan patrilineal, tata cara pernikahan daerah Jawa, dan pembagian warisan (adat) di Minangkabau menurutgaris keturunan matrilineal.

Masalah-masalah yang rnenjadi jangkauan pengadilan tata usaha negara meliputi:
  1. bidang HAM, yaitu gugatan atau permohonan yang berkaitan dengan pencabutan hak milik seseorang, penangkapan, dan penahanan yang tidak sesuai dengan prosedur hukum (sebagaimana diatur dalam KUHAP) mengenai praperadilan;
  2.  bidang function publique, yaitu gugatan atau permohonan yang berhubungan dengan status atau kedudukan seseorang, misalnya, bidang kepegawaian, pemecatan, dan pemberhentian hubungan kerja;
  3.  bidang sosial, yaitu gugatan/permohonan terhadap keputusan administrasi tentang penolakan permohonan atau permohonan suatu izin;
  4.  bidang ekonomi, yaitu gugatan atau permohonan yang berkaitan  dengan perpajakan, merek, agraria, dan sebagainya.
Jelaskan tentang Hukum dagang dan Hukum adat dan sebutkan Masalah-masalah yang rnenjadi jangkauan pengadilan tata usaha ? 4.5 5 k Monday, June 1, 2015 Hukum dagang dan hukum adat (1) Hukum dagang Hukum dagang ialah sebuah hukum yang mengatur hubungan hukum antara manusia serta badan hukum s...


No comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.